Peluang Usaha Sosis Bakar, Begini Memulai dan Perhitungannya

Peluang Usaha Sosis Bakar; Modal, Perhitungan, dan Cara Memulainya – Usaha sosis bakar saat ini menjadi salah satu bisnis olahan daging yang lumayan populer.

Memulai Usaha Sosis Bakar Untuk Pemula
Memulai Usaha Sosis Bakar Untuk Pemula | Src : Pexels.com

Bagaimana tidak, rasa sosis bakar yang lezat ditambah lagi kandungan gizi dan protein yang terdapat dalam sosis membuat penganan ini banyak disukai orang-orang dari berbagai kalangan.

Kesempatan inilah Anda mesti manfaatkan membangun usaha tersebut, sehingga Anda akan memperoleh keuntungan yang besar. Tertarik untuk memulai bisnis sosis bakar?

Modal untuk Jualan Sosis Bakar Serba 2000

Modal Usaha Sosis Bakar Serba 2000
Modal Usaha Sosis Bakar Serba 2000

Modal usaha sosis bakar serba 2000 yang harus disiapkan untuk berjualan sosis ini di antaranya:

Modal Awal Bisnis Sosis Bakar

  • Stand kecil atau gerobak Rp. 2.750.000,-
  • Etalase kecil Rp. 355.000,-
  • Spanduk Rp. 155.000,-
  • Satu set meja makan dengan lima kursi Rp. 1.275.000,-
  • Kompor gas Rp. 305.000,-
  • Dua tabung gas Rp. 300.000,-
  • Kemasan pembungkus sosis yakni tusuk sate, kertas pembungkus, dan lainnya Rp. 350.000,-
  • Satu set peralatan bakar Rp. 425.000,-
  • Bumbu sosis bakar Rp. 220.000,-
  • Peralatan tambahan seperti tisu,tas plastik, dan lain-lain Rp. 350.000,-

Total modal sebesar Rp. 6.485.000,-

Biaya Operasional Sosis Bakar

  • Sewa tempat usaha Rp. 850.000,-
  • Transportasi Rp. 150.000,-
  • Retribusi Rp. 75.000,-

Total biaya operasional ialah Rp. 1.075.000,-

Perincian modal usaha sosis bakar ini sifatnya tidak mengikat sebab harga tersebut tergantung lokasi di tiap daerah.

Biaya operasional ini masih bisa berkurang atau bertambah, semua dilihat dari jarak tempuh rumah Anda ke lokasi usaha yang Anda kelola. Atau bisa tidak ada biaya transportasi sama sekali kalau Anda berjualan di depan rumah.

Baca juga :

Peluang Bisnis Sosis Bakar di Pasaran

Peluang usaha sosis bakar mempunyai potensi jual yang masih cerah, karenanya cocok sekali kalau Anda dirikan. Mengelola bisnis sosis bakar dapat mendatangkan keuntungan yang cukup besar.

Pembuat sosis bakar sendiri pun bisa diolah dengan praktis, yang mana seluruh bahan untuk membuat sosis bakar mudah ditemui pada swalayan maupun pasar konvensional.

Berjualan sosis bakar merupakan usaha yang cukup menjanjikan. Usaha ini juga bisa dikategorikan sebagai jenis usaha yang mudah dilakukan dan Anda pun tidak perlu mengeluarkan modal hingga ratusan juta.

Terlebih keuntungan yang didapat sangat menggiurkan. Apabila Anda saat ini tengah mencari kegiatan usaha yang tak sulit dikelola tapi menguntungkan, Anda dapat mencoba berjualan sosis bakar ini.

Tips Kelola Keuangan Bisnis Sosis Bakar

Meski usaha penganan favorit segala kalangan ini kesannya sederhana, namun tetap saja Anda butuh pengelolaan keuangan yang baik, sehingga usaha tersebut bisa berkembang pesat. Berikut tips ampuh yang dapat Anda terapkan:

  1. Antara uang pribadi dan uang hasil penjualan sosis bakar dipisah.
  2. Agar mudah mengetahui stock sosis Anda, buatlah kartu stok yang biasa disediakan. Gunakan kartu stok yang berbeda tiap merk ataupun ukuran.
  3. Catat laporan keuangan dengan rapi yakni buku pendapatan serta pengeluaran untuk tiap harinya.

Menentukan Tempat Bisnis Sosis Bakar

Peluang Bisnis Sosis Bakar Serba 2000
Menentukan Lokasi Usaha Sosis Bakar Serba 2000 | Src : Pexels.com

Untuk berjualan sosis bakar dalam hal lokasi ini sangat penting Anda perhatikan. Karena tempat itu nantinya akan berkaitan pada kelancaran usaha yang Anda rintis. Untuk lokasi yang bisa Anda gunakan menjual sosis bakar ini tergolong sangat mudah didapat. Sebab banyak tempat yang cocok untuk menjajakan sosis bakar Anda.

Area pinggir jalan ataupun di wilayah yang tinggi tingkat keramaiannya merupakan lokasi yang tepat untuk membuka stand dan berjualan sosis bakar di sana.

Memilih lokasi jualan tak hanya memperhatikan sisi keramaiannya, Anda perlu mengamati kalau keberadaan usaha yang Anda kelola ini belum ada pesaing, dengan begitu akan membuat jualan sosis bakar Anda bisa berjalan dengan optimal.

Menetapkan Harga Jual Sosis Bakar

Sosis bakar adalah jenis jajanan yang paling mudah ditemukan, makanan ini umumnya dijual dengan harga yang terjangkau.

Jika Anda akan menentukan nilai jual sosis bakar, Anda mesti mencari info harga umumnya yang ada dipasaran terlebih dahulu. Bila ingin menetapkan harga jualnya, sebaiknya Anda tidak membandrol dengan harga yang tinggi.

Dengan memasang harga terjangkau, tentunya akan banyak yang berminat dan bisa menggaet berbagai kalangan masyarakat di sekitar. Untuk harga sosis bakar kecil hingga yang besar biasanya dijual mulai dari 10 ribu rupiah hingga 15 ribu rupiah per porsi. Ada juga yang menjual satuan serba 2000.

Cara Mengatur SDM Bisnis Sosis Bakar

Walaupun tergolong usaha kecil yang dapat Anda kelola sendiri, namun bisa saja Anda membuka gerai atau cabang lebih dari satu di lokasi lain.

Jika demikian artinya Anda akan mempunyai sejumlah karyawan, di sini Anda perlu mengelola SDM ini supaya usaha Anda bisa berjalan lancar di tiap gerai Anda. berikut ulasan caranya:

  • Buat peraturan yang harus ditaati semua orang, termasuk Anda sebagai pemiliknya.
  • Bersikap ramah namun tegas terhadap karyawan.
  • Mau menerima masukan dari karyawan, pertimbangkan dan ajak berdiskusi agar mereka merasa ikut memiliki bisnis yang Anda jalankan.
  • Jangan pilih kasih, perlakukan semua karyawan sama.
  • Pada periode tertentu beri mereka bonus yang menarik.

Tantangan dan Solusi Berjualan Sosis Bakar

Layaknya jenis usaha lainnya yang disukai semua kalangan, jika Anda memutuskan membuka lapak sosis bakar pasti akan menemui kendala.

Tantangan

Adapun beberapa masalah dan tantangan itu sebagai berikut:

  • Persaingan bisnis ini cukup ketat.
  • Seperti halnya usaha makanan yang prosesnya memerlukan waktu agak lama, mengakibatkan pengunjung batal pesan dan tak jadi beli.
  • Harga bahan sosis ini kemungkinan naik seiring harga daging yang naik di pasaran.
  • Harga jual tidak terlalu tinggi sebab pesaingnya cukup banyak.

Solusi

Sementara untuk mengatasi kendala tersebut, solusinya adalah:

  • Sediakan tempat tunggu yang nyaman supaya customer tidak bosan saat menunggu pesanannya jadi.
  • Buat spanduk yang menarik agar orang-orang tertarik membeli sosis bakar di tempat Anda.
  • Tak hanya menyediakan sosis daging sapi, sediakan pula sosis olahan lainnya yakni sosis udang, ayam, ikan dan sosis bahan lainnya.
  • Apabila Anda tidak dapat menurunkan harga, maka Anda harus memberikan layanan yang ramah ataupun fasilitas tambahan.

Baca juga :

Strategi Promosi atau Marketing Bisnis Sosis Bakar

Usaha ini pun harus memiliki strategi pemasaran yang tepat dan efisien agar penjualan sosisnya meningkatkan. Beberapa rencana jitu ini antara lain:

– Posting foto sosis bakar Anda yang menarik ke akun sosial media Anda.

– Buatlah brosur kemudian sebarkan ke tempat-tempat yang memiliki potensi banyak peminat sosis bakar.

– Membagikan sampel sosis bakar kepada para ibu-ibu yang sedang menunggu anaknya pulang sekolah.

Strategi Menaikkan Profit Usaha Sosis Bakar

Agar profit bisnis yang Anda rintis meningkat penjualannya, Anda memerlukan strategi yang tepat. Di antaranya:

  1. Menawarkan layanan ekstra ke pelanggan, dan selalu tersenyum serta sopan bicaranya.
  2. Pertahankan dan tingkatkan kualitas kebersihan, penyajian, dan cita rasa sosis bakar Anda.
  3. Ciptakan inovasi rasa baru yang lain dari stand sosis bakar di sekitar Anda.

Jika Anda memiliki keahlian mengolah penganan seperti sosis bakar yang lezat. Tak ada salahnya Anda membuka usaha sosis bakar di depan rumah ataupun mendirikan stand di lokasi yang ramai pengunjung.


Semoga bermanfaat dan salam struggle.

Leave a Comment