26+ Contoh Visi Misi Osis Unik dan Menarik

26+ Contoh Visi Misi Osis Unik dan Menarik – Hallo teman-teman semua. Apakah ada di antara kalian yang ingin menjadi pemimpin suatu kelompok atau organisasi?

Contoh Visi Misi Osis Unik dan Menarik
Contoh Visi Misi Osis Unik dan Menarik

Kalau ada, kalian harus menyiapkan beberapa bekal dahulu sebelum menjadi pemimpin. Supaya nanti ketika sudah menjadi pemimpin kalian punya arahan hendak kemana harus melangkah.

Dua hal yang perlu disiapkan adalah visi dan misi.

Nah, tahukah kalian apa visi dan misi itu? Visi adalah pemikiran ke masa depan yang mengarah pada suatu tujuan atau cita-cita yang ingin dicapai dari setiap individu atau sekelompok orang.

Sedangkan, misi adalah penjabaran atau penjelasan secara rinci dari visi yang telah dibuat. Dengan kata lain, misi merupakan suatu tahapan yang harus dilalui dengan tujuan untuk mencapai suatu visi tersebut.

Termasuk untuk menjadi calon ketua OSIS harus disiapkan dahulu visi misi osis-nya. Kenapa? Agar organisasi OSIS yang bakal dipegang tidak kehilangan tujuan.

Kalau teman-teman kebingungan membuat contoh visi misi, kebetulan sekali di tulisan ini akan banyak sekali contoh visi misi ketua osis, visi misi osis, visi misi osis smp, visi misi calon ketua osis, contoh visi misi osis, dll. yang bisa dijadikan referensi.

Baca juga :

26+ Contoh Visi Misi Osis SMP, SMA, Ketua Osis, dsb yang Unik dan Keren

Visi Misi Ketua Osis
Visi Misi Ketua Osis SMP, SMA, dll.

Berbagai contoh ini dapat dijadikan referensi dalam membuat visi dan misi.

Contoh Visi Misi Osis SMA #1

Visi Osis

  1. Menjadikan Osis sebagai suatu organisasi yang CERMAT (Cekatan, Empati, Responsif, Mandiri, Amanah, dan Terampil)

Misi Osis

  1. Mengadakan kegiatan kerohanian di lingkungan sekolah demi meningkatkan keimanan dan ketaqwaan siswa
  2. Menjaga hubungan baik dengan pihak sekolah, masyarakat, dan alumni
  3. Melakukan kegiatan sosial di lingkungan masyarakat agar menumbuhkan empati dan kepeduliaan di antara siswa
  4. Menyelenggarakan ajang perlombaan mata pelajaran antarsiswa

Contoh Visi Misi Osis SMA #2

Visi Osis

  1. Menjadikan OSIS sebagai suatu media pembelajar yang mencerdaskan siswa
  2. Menciptakan suatu sistem demokrasi yang terbuka di lingkungan sekolah

Misi Osis

  1. Mengadakan pelatihan-pelatihan yang mendukung peningkatan pengetahuan dan skill dari masing-masing siswa
  2. Mengaktifkan fungsi media sosial sebagai sarana pembelajaran berbasis online untuk kemajuan siswa
  3. Meningkatkan minat baca di kalangan siswa dengan mengadakan kegiatan “One Month One Book”
  4. Melakukan kegiatan sharing bersama antara guru dan murid untuk menjaring aspirasi siswa.

Contoh Visi Misi Osis SMA #3

Visi Osis

  1. Mewujudkan OSIS sebagai suatu organisasi terpandang di kalangan siswa
  2. Membentuk siswa yang bertakwa, berbudi pekerti luhur dan berilmu

Misi Osis

  1. Menumbuhkan rasa keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa
  2. Mengadakan suatu kegiatan yang melibatkan semua elemen di lingkungan sekolah
  3. Meningkatkan perilaku peduli dan sopan santun di kalangan siswa
  4. Menjalankan suatu kegiatan ekstra yang mendorong kreativitas, skill, dan keilmuan

Contoh Visi Misi Osis SMP #4

Visi Osis

  1. Menjadikan Osis SMP Bina Cipta sebagai suatu organisasi yang bermutu baik, terampil, dan unggul.
  2. Menciptakan rasa kekeluargaan yang erat di lingkungan SMP Bina Cipta
  3. Mewujudkan siswa yang berperilaku sopan, disiplin, dan bertanggung jawab

Misi Osis

  1. Meningkatkan bakat dan potensi yang dimiliki siswa dengan mengadakan suatu kegiatan ekstra kulikuler atau pelatihan yang mendukung terciptanya kedua hal tersebut
  2. Menjalankan suatu kegiataan kebersamaan yang melibatkan seluruh siswa dan guru.
  3. Menjaga hubungan baik di lingkup internal dan eksternal sekolah
  4. Mengembangkan jiwa kewirausahaan di kalangan para siswa
  5. Melakukan sosialisasi dan penyuluhan akan pentingnya berperilaku sopan, disiplin dan bertanggung jawab

Contoh Visi Misi Osis #5

Visi Osis

Menjadikan OSIS sebagai wadah yang menampung segala aspirasi, bakat, potensi dan kreativitas, serta memajukan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK), dan berakhlak mulia di kalangan siswa yang berlandaskan Pancasila

Misi Osis

  1. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa
  2. Mengadakan suatu kegiatan yang berguna untuk pengembangan bakat, potensi, dan kreativitas para siswa.
  3. Rutin menjalankan pelatihan demi memajukan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi di kalangan para siswa.
  4. Menjalankan suatu kegiatan bela negara di lingkungan sekolah dan rumah
  5. Menjalin hubungan yang harmonis dengan semua pihak yang terlibat dalam seluruh kegiatan OSIS

Contoh Visi Misi Osis SMP #6

Visi Osis

Mewujudkan OSIS SMP Mitra Cendekia yang berwawasan luas, berkepribadian baik, dan bergotong-royong.

Misi Osis

  1. Mengembangkan bakat dan potensi siswa dengan menyelenggarakan berbagai pelatihan
  2. Meningkatkan daya baca di kalangan para siswa
  3. Menyelenggarakan kegiatan sosial yang berlandaskan asas gotong royong

Contoh Visi Misi Osis #7

Visi Osis

Menjadikan OSIS SMP Bakti Wiguna sebagai organisasi yang mandiri, cekatan, dan terampil yang berlandaskan nilai-nilai Pancasila.

Misi Osis

  1. Menumbuhkan jiwa kewirausahaan di kalangan para siswa
  2. Meningkatkan prestasi siswa dalam berbagai bidang mata pelajaran umum dan ekstrakulikuler
  3. Menyelenggarakan pelatihan dan kegiatan yang berlandaskan nilai-nilai Pancasila

Contoh #8 Visi Misi Ketua Osis

Visi Osis

Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan siswa SMP Permata Ilmu terhadap Tuhan Yang Maha Esa, kepeduliaan siswa terhadap OSIS dan menciptakan generasi muda yang berkualitas berakhlak baik dan amanah

Misi Osis

Mengoptimalkan potensi, kreativitas dan prestasi siswa SMP Permata Ilmu melalui kegiatan ekstrakulikuler dan kegiatan kerohaniaan di kalangan para siswa.

Contoh 9 Visi Misi Ketua Osis

Visi Osis

Mewujudkan siswa yang berprestasi, berkualitas baik, berjiwa sosial, dan berbakti pada Negara.

Misi Osis

  1. Menyelenggarakan ajang kompetisi siswa yang sesuai dengan ilmu pengetahuan saat ini.
  2. Melakukan pengabdian sosial di lingkungan sekolah
  3. Menjalin silaturahmi yang harmonis antara siswa, guru dan karyawan di lingkungan sekolah

Contoh Visi Misi Osis SMP #10

Visi Osis

Menjadikan Osis SMP Negeri Muara Baru sebagai organisasi yang professional, kompetitif, dan berdaya guna di lingkungan sekolah maupun luar sekolah.

Misi Osis

  1. Menumbuhkan sikap saling gotong-royong di antara siswa, guru, dan karyawan di lingkungan sekolah
  2. Menyelenggarakan kegiatan dan pelatihan yang mengacu bakat dan potensi yang dimiliki oleh siswa di SMP Negeri Muara Baru

Visi Misi Osis #11

Visi Osis

Membentuk sikap dan kepribadian siswa-siswi SMAN 1 Solo Baru yang PINTAR (Peduli, Inisiatif, Nasionalis, Terampil, Amanah, dan Resik)

Misi Osis

  1. Memajukan prestasi akademik dan non akademik SMAN 1 Solo Baru
  2. Meningkatkan kedisiplinan siswa melalui kegiatan yang unik dan tidak membosankan
  3. Menumbuhkan rasa cinta terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia
  4. Menyelenggarakan kegiatan pengembangan dan pelatihan yang berlandaskan nilai dan norma Pancasila

Visi Misi OSIS SMP #12

Visi Osis

  1. Mewujudkan SMPN 1 Jawa Tengah yang aktif, kreatif, inovatif, dan professional.
  2. Menjadikan OSIS sebagai wadah yang menampung segala bakat, potensi, dan keahlian yang dimiliki siswa

Misi Osis

  1. Berpartisipasi aktif dalam ajang perlombaan akademik maupun non akademik di lingkungan sekolah dan masyarakat umum.
  2. Meningkatkan kedisiplinan siswa-siswi melalui peraturan yang tegas dan tangung jawab.
  3. Menyelenggarakan suatu kegiatan ekstrakulikuler yang unik, kreatif, dan menarik bagi siswa-siswi
  4. Melanjutkan program kerja dari kepengurusan terdahulu yang dinilai berhasil

Baca juga :

Visi Misi OSIS SMP #13

Visi Osis

  1. Membawa OSIS SMP Negeri Muara Barat unggul dalam ajang perlombaan di bidang olahraga dan seni.
  2. Meningkatkan kecintaan terhadap olahraga dan seni dikalangan siswa-siswi SMP Negeri Muara Barat

Misi Osis

  1. Menumbuhkan rasa cinta terhadap olahraga dan seni dengan berbagai kegiatan yang atraktif dan kreatif.
  2. Menyelenggarakan ajang perlombaan olahraga dan seni antar siswa di lingkungan sekolah
  3. Mengoptimalkan peran media sosial untuk menunjang seluruh kegiatan Organisasi

Visi Misi Calon Ketua Osis #14

Visi Osis

  1. Menciptakan kondisi sekolah yang kondusif, toleransi, bahagia, dan peduli sesama
  2. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan siswa-siswi di dalam maupun di luar sekolah

Misi Osis

  1. Mengedepankan sila pertama dari Pancasila yakni Ketuhanan Yang Maha Esa dalam segala kegiatan.
  2. Mengikutsertakan seluruh civitas akademik dalam setiap kegiatan yang diselenggarakan oleh OSIS
  3. Menjalin kerjasama yang baik antarsiswa dan guru

Visi Misi Calon Ketua Osis #15

Visi Osis

Mewujudkan generasi penerus bangsa yang tangguh, tahan banting, terampil, dan taat pada Negara

Misi Osis

  1. Mengoptimalkan kegiatan ekstrakulikuler yang menunjang bakat dan potensi siswa-siswi
  1. Mengadakan kegiatan bakti sosial di lingkungan sekolah dan sekitarnya.
  2. Memaksimalkan peran serta fungsi OSIS sebagai pelaksana berbagai acara siswa-siswi

Contoh Visi dan Misi Osis #16

Visi Osis

  1. Menciptakan lingkungan sekolah yang bersih, nyaman dan tenteram bagi seluruh siswa-siswi, guru, dan karyawan
  2. Mewujudkan rasa kekeluargaan di lingkungan sekolah

Misi Osis

  1. Mengadakan kegiatan dengan tidak membedakan antara senior dan junior
  2. Merawat dan menjaga fasilitas sekolah dengan menerapkan program 5 R (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, Rajin)
  3. Meningkatkan hubungan kekeluargaan di lingkungan sekolah melalui kegiatan organisasi

Contoh Visi dan Misi Osis #17

Visi Osis

  1. Mewujudkan siswa-siswi yang sehat, kuat dan semangat
  2. Menciptakan lingkungan sekolah yang bersih dan bebas penyakit

Misi Osis

  1. Mengadakan penyuluhan kesehatan kepada siswa dan guru
  2. Mengoptimalkan media majalah dinding sebagai sarana informasi seputar kesehatan
  3. Melakukan kegiatan kerja bakti yang dilaksanakan rutin seminggu sekali
  4. Menjalin kerjasama yang harmonis dengan UKS, PMI, dan organisasi lain

Visi Misi Calon Ketua Osis yang Unik #18

Visi Osis

  1. Membentuk Osis sebagai organisasi yang bermutu, berakhlak, dan berdaya guna
  2. Menjadikan Osis sebagai teladan bagi para siswa

Misi Osis

  1. Menumbuhkan rasa cinta terhadap Tuhan Yang Maha Esa
  2. Memperkuat rasa persaudaraan antar siswa dan guru
  3. Mendorong para siswa untuk aktif terlibat dalam ajang perlombaan

Visi Misi Calon Ketua Osis yang Unik #19

Visi Osis

Mewujudkan siswa-siswi yang alim, berilmu, dan bermanfaat bagi sesama

Misi Osis

  1. Menanamkan nilai-nilai kerohanian dalam segala aspek kegiatan
  2. Menjalankan kegiatan yang mendorong kreativitas, keahlian, dan wawasan siswa
  3. Membina siswa-siswi untuk selalu berbuat baik dan bermanfaat bagi sesama

Visi Misi Calon Ketua Osis yang Unik #20

Visi Osis

Menciptakan lingkungan sekolah yang teduh, asri dan nyaman

Misi Osis

  1. Menyelenggarakan kegiatan yang menunjang kesehatan lingkungan sekolah
  2. Mendorong siswa untuk tidak membuang sampah sembarangan melalui berbagai media dan kegiatan penyuluhan
  3. Membina keberagaman di lingkungan sekolah

Contoh 21 Visi Misi Menjadi Osis

Visi Osis

Mewujudkan siswa-siswi yang berdaya saing tinggi di kancah daerah maupun nasional

Misi Osis

  1. Mengadakan kegiatan ekstra di bidang akademik dan non akademik yang menunjang wawasan siswa-siswi
  2. Menumbuhkan budaya baca dan diskusi di lingkungan sekolah

Contoh 22 Visi Misi Menjadi Osis

Visi Osis

Membentuk generasi muda yang cerdas, berkarakter dan paham teknologi informasi dengan berlandaskan norma dan nilai yang terdapat di dalam UUD 1945

Misi Osis

  1. Membentuk kelompok belajar di setiap kelas
  2. Memaksimalkan media internet sebagai sumber belajar di luar kelas
  3. Menumbuhkan karakter siswa-siswi yang unggul melalui berbagai kegiatan unik dan menarik
  4. Menjalin kerjasama dengan organisasi internal maupun eksternal sekolah

Contoh Visi Misi Ketua Osis 23

Visi Osis

Mewujudkan siswa-siswi yang memiliki sikap ilmiah, teliti, disiplin, dan bertanggung jawab dengan berlandaskan Ilmu Pengetahuan (IPTEK) dan Iman Taqwa (IMTAQ)

Misi Osis

  1. Menumbuhkan rasa cinta terhadap Tuhan Yang Maha Esa
  2. Menumbuhkan budaya literasi dan penelitian lewat berbagai seminar maupun kegiatan lain
  3. Menjalin hubungan kerjasama yang baik dengan siswa-siswi, guru, karyawan, maupun organisasi lain
  4. Melakukan kegiatan sosial peduli sesama yang melibatkan seluruh masyarakat sekolah

Contoh Visi Misi Ketua Osis #24

Visi Osis

  1. Membentuk karakter disiplin dan bertanggungjawab yang siap bersaing di dunia kerja
  2. Menyiapkan siswa-siswi yang tahan banting dan pantang menyerah di dalam menghadapi revolusi industry 4.0

Misi Osis

  1. Mengoptimalkan fungsi media sosial untuk edukasi dan media belajar siswa-siswi
  2. Membuat peraturan yang tegas yang tidak memberatkan dan disetujui semua pihak sebagai langkah untuk melatih kedisiplinan
  3. Mengadakan acara pltihan dan seminar motivasi

Contoh Visi Misi Ketua Osis #25

Visi Osis

Menjadikan Osis sebagai fasilitator kepada siswa-siswi untuk menyampaikan harapan, mengembangkan kreativitas, dan berpartisipasi untuk hal-hal yang positif

Misi Osis

  1. Menyalurkan bakat dan potensi siswa-siswi melalui berbagai kegiatan ekstrakulikuler
  2. Menjalin kerjasama dengan pihak sekolah, organisasi internal dan eksternal sekolah
  3. Menjaga hubungan baik dengan siswa-siswi dan alumni
  4. Mengadakan acara diskusi dan sarasehan yang mengundang guru, siswa-siswi, dan perwakilan alumni demi kemajuan almamater

Contoh Visi Misi Ketua Osis #26

Visi Osis

Menjadikan Osis SMAN 3 Jatiasih sebagai organisasi yang bersih, berani, berakal, berbudi pekerti dan beriman.

Misi Osis

  1. Menumbuhkan sifat jujur dan berani dalam berbagai aktivitas
  2. Meningkatkan keimanan siswa-siswi dengan memaksimalkan kegiatan kerohanian
  3. Menumbuhkan sikap peduli dan empati diantara para siswa-siswi
  4. Mengoptimalkan kegiatan ekstrakulikuler untuk mengembangkan wawasan dan pengetahuan

Contoh Visi Misi Ketua Osis #27

Visi Osis

Mewujudkan siswa-siswi yang berakhlak, berkarakter, berjiwa nasional, berpengetahuan dan berkarya.

Misi Osis

  1. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa
  2. Menumbuhkan jiwa nasionalisme bagi para siswa-siswi melalui berbagai kegiatan
  3. Mengoptimalkan peran media sosial sebagai sarana sosialisasi dan menampung aspirasi para siswa.
  4. Meningkatkan pengetahuan siswa-siswi melalui kegiatan seminar, pelatihan dan kegiatan kelompok belajar bersama.
  5. Menerapkan ilmu dan pengetahuan yang didapat lewat berbagai kegiatan penyuluhan, bakti sosial, dan pengabdian.

Baca juga :


Semoga lebih dari 26 contoh visi misi osis SMP, SMA, ketua osis, dsb di atas bermanfaat ya.


Salam semangat!

Leave a Comment