Contoh Surat Pribadi: Singkat, Sahabat, Guru, Ibu, Bahasa Inggris

Contoh Surat Pribadi Bahasa Inggris dan Indonesia berbagai Keperluan – Secara garis besar jika membicarakan tentang surat, maka akan dapat dibagi menjadi dua jenis; yakni surat resmi dan surat tidak resmi.

  • Surat resmi identik dengan lembaga atau instansi sehingga surat tersebut diterbitkan untuk kepentingan suatu lembaga dan memiliki format tertentu.
  • Sementara itu, surat tidak resmi cenderung berkaitan dengan kepentingan pribadi dan tidak ada aturan khusus yang dipergunakan untuk menyusunnya.
Contoh Surat Pribadi dalam Bahasa Inggris dan Indonesia
Contoh Surat Pribadi dalam Bahasa Inggris dan Indonesia

Apa itu surat pribadi?

Salah satu contoh surat tidak resmi adalah surat pribadi. Sesuai dengan namanya, surat pribadi adalah surat yang diterbitkan oleh seseorang atas nama diri dan tidak mewakili lembaga atau instansi yang ditujukan untuk pribadi lain.

Kegiatan surat menyurat atau disebut juga dengan korespondesi sangat-sangat diperlukan pada masa lalu ketika teknologi belum secanggih saat ini. Korespondensi menjadi jembatan antara dua orang untuk saling mengabarkan dan bertukar informasi.

Seperti yang biasa Anda lihat ketika menonton film-film yang berlatar belakang masa lalu, pasti akan Anda temui kegiatan surat-menyurat.

Hal ini membuktikan bahwa kebutuhan manusia untuk saling berkabar dan bertukar informasi merupakan hal yang tidak dapat ditampik. Entah di masa lalu, entah di masa kini saat teknologi mulai merajai. Hanya saja, medianya yang berubah.

Jika dahulu menggunakan surat secara konvensional, yakni kertas maka saat ini surat-menyurat dilakukan dengan media sosial memanfaatkan kecanggihan teknologi.

Yah, bertukar informasi dan saling mengabarkan adalah kebutuhan manusia. Apalagi dihadapkan dengan keadaan pandemi serta kecanggihan teknologi.

Bukan hal yang sulit lagi untuk saling memberikan kabar dan bertukar informasi. Bahkan kecepatan dari proses ini tidak dapat dibandingkan dengan surat menyurat konvensional di masa lalu.

Dahulu untuk saling mengabarkan dan bertukar informasi melalui media surat berbentuk kertas dibutuhkan waktu berhari, berpekan, hingga berbulan-bulan lamanya. Namun, kini kebutuhan tersebut dapat dipenuhi hanya dalam waktu singkat, tidak sampai satu menit surat sudah sampai tujuan.

Kebutuhan tersebut tentunya perlu diimbangi dengan pengetahuan yang tepat dalam menyusun surat pribadi. Pemahaman terhadap contoh surat pribadi dapat menjadi titik awal untuk membuat surat pribadi yang baik dan benar sesuai dengan tujuan yang penulisan contoh surat pribadi tersebut.


Contoh Surat Pribadi Bahasa Inggris dan Indonesia Berbagai Tema

Yuk simak contoh surat pribadi dengan berbagai bahasan dan tujuan berikut ini!

#1. Contoh Surat Pribadi Singkat

Contoh surat pribadi singkat memiliki karakteristik yang sangat jelas sesuai dengan namanya. Ketika menulis contoh surat satu ini, Anda dituntut untuk tidak banyak berbasa-basi alias secukupnya saja mengingat surat ini merupakan surat yang singkat.

Perlu segera menyampaikan maksud dan tujuan penulisan surat merupakan poin penting dari contoh surat pribadi singkat.

—————————-

Solo, 28 September 2020

Untuk: Windy Meilani

Dari: Fiska Putri

Hai Windy, apa kabar? Semoga dalam keadaan baik yah. Alhamdulillah aku baik-baik dan dalam keadaan sehat.

Nah, aku mau bilang insyaaAllah pekan depan aku ke Solo. Mari bertemu Wind! Aku sangat antusias untuk kembali bertemu denganmu. Oh iya, rencana aku hanya lima hari di Solo. Untuk komunikasi lebih lanjut hubungi nomor WA-ku: 088855567790. Aku tunggu kabar baiknya ya.

Terima kasih Wind sudah membaca suratku. Sampai jumpa!


Penjelasan Contoh Surat Pribadi Singkat

Hal yang perlu diperhatikan dalam penulisan contoh surat pribadi singkat:

  1. Gunakan bahasa yang dekat dan bersahabat, tetapi tidak bertele-tele dan harus singkat.
  2. Tetap perhatikan susunan berupa hari tanggal dan alamat yang terletak di bagian kiri atas. Untuk letak sebenarnya opsional karena sekali lagi dalam contoh surat pribadi tidak ada ketentuan yang mengikat.
  3. Bagian badan contoh surat pribadi perlu memerhatikan struktur salam pembuka, isi dan salam penutup.

Lihat struktur contoh surat pribadi singkat di atas!

-Salam pembuka dimulai dari kata ‘hai’ hingga ‘sehat’ yang tersusun dalam satu alinea.

-Isi, bagian isi dalam contoh surat pribadi tersebut dimulai dari kata ‘nah’ hingga ‘ya’ yang sama-sama tersusun dalam satu alinea.

-Salam penutup, bagian salam penutup dalam contoh surat pribadi di atas dimulai dengan kata ‘terima kasih’ dan diakhiri dengan kata ‘sampai jumpa’ yang disusun dalam satu alinea.

Contoh surat pribadi singkat sangat harus memperhatikan unsur singkat karena memang jenis dari contoh surat pribadi singkat berkaitan dengan ketepatan dan kepadatan pesan yang disampaikan.


#2. Contoh Surat Pribadi untuk Sahabat

Sebagaimana karakter dari surat pribadi yang menunjukkan kepentingan atau mewakili urusan seorang individu. Surat pribadi memiliki penekanan untuk menyampaikan maksud dan tujuan pribadi kepada orang atau individu lain. Contoh surat pribadi untuk sahabat menjadi salah satu jenis dari surat pribadi.

—————————-

Solo, 28 September 2020

Kepada: Ahmad Jafar Shidiq

Dari: Tegar Kamil

Assalamu’alaikum warahmatullahi wa barakaatuh.

Halo Ajes, apa kabar nih? Eit, masih inget aku kan? Jangan-jangan kamu abis ini baru coba inget-inget aku siapa, hayoo hehe! Ini aku Jes, temen kecilmu, yang kalau kamu manggil aku selalu saja pakai singkatan Teka, hmm masih inget kan aku. Gara-gara panggilan itu, aku keterusan panggil kamu Ajes dan sampai sekarang masih aja begitu wkwk. Eh iya, tadi nanyain kabar kan? Alhamdulillah kalau aku kabar baik, kayaknya kurusan sih, tapi masih sehat dan berbahagia kok Jes. Semoga kamu juga gitu ya.

Ngomongin soal nostalgia masa kecil setelah kita pisah lima belas tahun begini, aku punya cerita Jes. Kamu tahu adikku Hanif yang dulu sering banget ngikutin ke mana aja kita main sampai kita sebel sama dia? Nah, Hanif tahun ini masuk kuliah Jes dan tahu lucunya apa? Dia jadi adik tingkat kamu di Sastra Indonesia loh! Jangan kaget ya, setelah dulunya pas kecil ngikutin aku main sekarang dia yang bakalannya ngikutin kamu. Nitip Hanif ya Jes, kalau nakal dan ga jelas marahin aja, hehe.

Jes ga kangen aku apa sih? Enggak bosen lima belas tahun di Bandung? Bahkan kuliah aja enggak keluar dari Bandung, yang bikin heran lagi kenapa Hanif juga malah ikutan ke Bandung, heu. Kenapa gitu dua orang terdekatku pada berlabuh ke Bandung, heran deh. Sesekali sinilah main ke Jogja atau ke Solo. Eh kalau pas aku di Jogja ya sok atuh mainnya ke Jogja, tapi kalau pas aku di Solo kayak sekarang nih, hayuk gas mangga ke Solo. Itung-itung nostalgia masa kecilmu yang amat sangat singkat selama di Solo. Pokoknya sugeng rawuh Mas Ahmad Jafar Shidiq. Kudu berkabar kalau ada rencana ke Solo, kudu banget!

Aniway, kita udah tua juga ya Jes. Kalau ngitungnya pakai itungan semester rasa-rasanya baru kemarin semester satu, eh gila aja sekarang udah semester tujuh. Usia juga udah dua puluh satu. Enggak nyangka hidup sebegini cepet. Wajarnya tinggal setahun kita lulus jadi sarjana terus abis itu bakalan dihadapkan dengan the real life. Okee Jes, ga bohong tantangan zaman makin kerasa. Apalagi di usia kita saat ini, yang kalau orang bilang masa-masa quarter life crisis. Mulai dari pertanyaan-pertanyaan yang bisa meragukan diri sendiri, mbandingin diri dengan orang lain, sampai ke titik yang bisa bikin kita melemahkan diri sendiri. Semoga kita aman dan lancar dalam menghadapi fase ini ya Jes dan bisa jadi titik pendewasaan kita.

Okeee Jes kayaknya aku udah banyak omongan nih. Selanjutnya giliran kamu ya yang cerita, aku tunggu balesan surat dari kamu! Santai aja kalau masih repot kerjain yang lain dulu, tapi bukan berarti suratku ini dilupain loh ya! Inget baik-baik: nitip Hanif, ayo main ke Jogja dan Solo! Satu lagi, inget jangan dianggurin suratku hehe. Makasih Jes udah baca suratku. Salam sehat dan #dirumahaja!

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wa barakaatuh.

Sahabat masa kecilmu,

 

Tegar Kamil


Penjelasan Contoh Surat Pribadi untuk Sahabat

Hal yang perlu diperhatikan dalam contoh surat pribadi untuk sahabat:

  1. Contoh surat pribadi untuk sahabat identik dengan kedekatan yang rapat. Untuk itu, penggunaan bahasa dalam contoh surat pribadi untuk sahabat haruslah dekat dan santai disesuaikan dengan tujuan penyampaian surat. Penggunaan sapaan dengan nama-nama yang mendekatkan menjadi salah satu ciri dari contoh surat pribadi untuk sahabat. Dalam contoh surat pribadi untuk sahabat di atas ditandai dengan penggunaan kata sapaan, seperti: ‘Jes’, penyebutan diri sendiri dengan sapaan yang dikenal bersama, yakni ‘Teka’.
  2. Tetap perhatikan susunan berupa hari tanggal dan alamat yang terletak di bagian kiri atas. Untuk letak sebenarnya opsional karena sekali lagi dalam contoh surat pribadi tidak ada ketentuan mengikat.
  3. Contoh surat pribadi untuk sahabat perlu memerhatikan struktur berupa salam pembuka, isi dan salam penutup.

Lihat penjelasan struktur surat pribadi untuk sahabat di atas!

– Salam pembuka berupa ‘Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh.’

– Pembukaan contoh surat pribadi untuk sahabat tersebut dimulai dari kata sapaan ‘halo’ hingga kata ‘ya’ yang terdapat dalam alinea pertama.

– Isi, bagian isi dalam contoh surat pribadi untuk sahabat dimulai dari kata ‘ngomongin’ sampai kata ‘kita’ pada alinea keempat.

– Penutup, bagian penutup dalam contoh surat pribadi untuk sahabat di atas dimulai dengan kata ‘oke’ dan diakhiri dengan kata ‘#dirumahaja’.

– Salam penutup berupa ‘Wa’alaikumussalam warahmatullahi wabarakaatuh.’


#3. Contoh Surat Pribadi untuk Guru

Surat pribadi juga bisa ditujukan kepada guru. Contoh surat pribadi untuk guru biasanya berkaitan dengan keperluan seorang murid, entah dalam hal tugas, berterima kasih, meminta maaf, dan sebagainya.

Sesuai tujuannya, yakni guru contoh surat pribadi bersifat semiformal dalam hal penggunaan bahasa karena contoh surat pribadi ini ditujukan pada orang yang lebih tua dan memiliki ilmu yang lebih luas dari seorang murid. Contoh surat pribadi untuk guru dapat disimak berikut ini.

—————————-

Surakarta, 28 September 2020

Kepada: Bapak Ginanjar

Dari: Ninda Putri Abelia

 

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh

Halo Pak Gin, apa kabar Pak? Semoga sehat dan baik-baik saja nggih Pak. Begitu juga dengan keluarga Bapak, semoga selalu dilimpahi berkah dan kebaikan dari Allah Subhanahu wa Ta’alaa. Alhamdulillah Ninda sekeluarga juga sehat dan baik-baik saja Pak.

Tidak terasa ya Pak sudah tiga tahun Ninda lulus dari SMP Pemuda Bangsa. Saat ini, Ninda sudah kelas tiga SMA Pak dan insyaaAllah tahun ini Ninda akan mendaftar kuliah di jurusan Pertanian Universitas Gadjah Mada. Mohon doaanya ya Pak, semoga diberikan kemudahan serta kelancaran Pak.

Beberapa hari lalu Ninda mendapat kabar dari teman-teman kalau Pak Ginanjar sudah dimutasi dan diangkat menjadi kepala sekolah di kota Semarang. Selamat ya Pak Ginanjar yang kini sudah menjadi kepala sekolah. Wah jika bertemu nanti, saya perlu bawakan sesuatu nih, hehe. Alhamdulillah Ninda ikut senang Pak mendengarnya. Semoga Bapak dapat menjadi kepala sekolah yang amanah. Seperti juga pesan Bapak saat Ninda SMP, “Berbuat baik itu investasi akhirat.” Masih terus Ninda ingat pesan Bapak tersebut. Terima kasih Pak selalu mengingatkan kami untuk senantiasa berbuat baik. Semoga Allah meridhai langkah Pak Ginanjar.

Ninda ingin menyampaikan terima kasih kepada Pak Ginanjar atas bimbingan Bapak selama SMP dulu. Tepatnya ketika Ninda masuk tim OSN Matematika dan bimbingan Pak Gin setiap kali Ninda mengikuti perlombaan. Bimbingan dan bantuan dari Pak Gin tidak akan pernah Ninda lupakan dan semoga menjadi investasi amal untuk Bapak, aamiin.

Oh iya Pak, Ninda ingin menanyakan alamat Bapak di Semarang. Dua hari lalu ayah sudah kembali dari Australia Pak dan ini ada beberapa oleh-oleh yang sengaja ayah bawa dari Aussie untuk Pak Ginanjar. Jangan lupa cantumkan alamat Bapak pada surat balasan nanti yah Pak.

Nah, kalau begitu sampai di sini dulu ya surat dari Ninda. Terima kasih Pak Ginanjar yang telah membaca surat Ninda dari awal hingga akhir.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh


Penjelasan Contoh Surat Pribadi untuk Guru

Hal yang perlu diperhatikan dalam contoh surat pribadi untuk guru:

  1. Penggunaan bahasa secara umum dalam contoh surat pribadi untuk guru harus disesuaikan dengan konteks tujuan, yaitu guru. Meskipun tergolong sebagai surat pribadi, tetapi contoh surat pribadi untuk guru harus diikuti dengan kesantunan dalam berbahasa. Terutama dalam sapaan, tetap harus menyertakan sapaan ‘Pak’ atau ‘Bu’. Selain itu, penggunaan bahasa juga tidak boleh terlalu santai karena contoh surat pribadi untuk guru bukanlah surat pribadi untuk teman.
  2. Tetap perhatikan susunan berupa hari tanggal dan alamat yang terletak di bagian kiri atas. Untuk letak sebenarnya opsional karena sekali lagi dalam contoh surat pribadi tidak ada ketentuan mengikat. Susunan tersebut umumnya diletakkan di bagian atas, boleh atas kanan dan boleh atas kiri.
  3. Contoh surat pribadi untuk guru perlu memerhatikan struktur berupa salam pembuka, isi dan salam penutup.

Lihat penjelasan struktur contoh surat pribadi untuk guru di atas!

-Salam pembuka berupa ‘Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh.’

-Pembukaan dimulai dari kata ‘halo’ hingga kata ‘Pak’ yang tersusun dalam satu alinea, yakni alinea pertama dari contoh surat pribadi untuk guru.

-Isi, bagian isi dalam contoh surat pribadi untuk guru tersebut tersusun dalam empat alinea, yakni alinea kedua hingga alinea kelima.

-Penutup, bagian salam penutup dalam contoh surat pribadi untuk guru di atas terdapat pada alinea keenam yang dimulai dari kata ‘nah’ dan hingga kata ‘akhir’.

-Salam penutup berupa ‘Wa’alaikumussalam warahmatullahi wabarakaatuh.’


#4. Contoh Surat Pribadi untuk Ibu

Penulisan contoh surat pribadi untuk ibu hampir sama dengan contoh surat pribadi untuk guru. Keduanya sama-sama ditujukan untuk orang yang lebih tua. Namun, contoh surat pribadi untuk ibu memiliki unsur kedekatan yang lebih intens.

—————————-

Surakarta, 28 September 2020

Teruntuk, Ibunda tercinta

Assalamu’alaikum warahmatullahi wa barakaatuh

Selamat malam Bund! Hehe coba tebak mengapa Kakak memulainya dengan ‘selamat malam’? Yah karena Kakak tahu Bunda akan membaca surat ini pada malam hari, waktu yang paling sempurna ketika Bunda sudah menyelesaikan semua urusan kerja dan rumah. Ya kan Bund? Halo Bundaku tercinta, Bunda apa kabar? Semoga sehat selalu ya Bund, aamiin. Kakak alhamdulillah juga sehat kok Bund.

Sebenarnya kakak pengen segera pulang Bund, tetapi keadaan belum memungkinkan. Iya bener Bund, pasti Bunda sedang berpikir padahal kakak sudah mulai libur semester, hehe. Betul sekali Bund, kakak sudah libur semester, tetapi kegiatan organisasi belum libur Bund. Masih ada satu dua hal yang perlu segera diurus di sini jadi kakak tidak bisa pulang dalam waktu dekat. Mohon pemakluman dari Bunda ya. InsyaaAllah kalau sudah waktunya, Kakak akan pulang dalam keadaan baik dan aman, doakan ya Bunda.

Bunda, temen-temen kakak banyak yang sudah kerja. Ada yang part time di warung makan, kafe, ada juga yang jadi guru les privat. Dari situ kakak jadi inisiatif untuk daftar di sebuah bimbel jadi guru les privat dan alhamdulillah keterima Bund. Pekan ini kakak sudah pertemuan ketiga sama Dek Lala, iya Bund namanya Lala anak kelas tiga SD. Alhamdulillah anaknya baik enggak rewel dan enggak susah. Kakak nyaman sama kesibukan baru ini Bund, sekali lagi alhamdulillah.

Bunda, kemarin adik bilang Bunda sempet drop ya. Hayo loh kok enggak ngabarin kakak. Pokoknya harus jaga kesehatan, kalau udah mulai kerasa capek segera istirahat Bund. Kalau udah mulai laper, segera makan. Ini nih jaga pola makan dan pola istirahat. Kakak dah nitip pesen ke adik buat ngawasin Bunda, hehe.

Udah ya Bund segini dulu surat dari Kakak. Semoga Kakak bisa segera pulang dan ketemu Bunda, aamiin.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wa barakaatuh.


Penjelasan Contoh Surat Pribadi untuk Ibu

Hal yang perlu diperhatikan dalam contoh surat pribadi untuk ibu:

  1. Penggunaan bahasa secara umum dalam contoh surat pribadi untuk guru harus disesuaikan dengan konteks tujuan, yaitu ibu. Gunakan bahasa yang santun, tetapi tetap menunjukkan kedekatan antara seorang anak dengan ibunya.
  2. Tetap perhatikan susunan berupa hari tanggal dan alamat yang terletak di bagian kiri atas. Untuk letak sebenarnya opsional karena sekali lagi dalam contoh surat pribadi tidak ada ketentuan mengikat. Susunan tersebut umumnya diletakkan di bagian atas, boleh atas kanan atau boleh atas kiri.
  3. Contoh surat pribadi untuk ibu perlu memerhatikan struktur berupa salam pembuka, isi dan salam penutup.

Lihat penjelasan struktur contoh surat pribadi untuk ibu di atas!

-Salam pembuka berupa ‘Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh.’

-Pembukaan dimulai dari kata ‘selamat’ hingga kata ‘Bund’ yang tersusun dalam satu alinea, yakni alinea pertama dari contoh surat pribadi untuk ibu.

-Isi, bagian isi dalam contoh surat pribadi untuk ibu tersebut tersusun dalam empat alinea, yakni alinea kedua hingga alinea kelima.

-Penutup, bagian penutup dalam contoh surat pribadi untuk ibu di atas terdapat pada alinea keenam yang dimulai dari kata ‘udah’ dan hingga kata ‘aamiin’.

-Salam penutup berupa ‘Wa’alaikumussalam warahmatullahi wabarakaatuh.’


#5. Contoh Surat Pribadi dalam Bahasa Inggris

Surat pribadi dalam bahasa Inggris disebut dengan personal letter. Kegunaan surat pribadi dalam bahasa Inggris sama halnya dengan surat pribadi dalam bahasa Indonesia. Hanya saja praktik penggunaan contoh surat pribadi bahasa Inggris berkaitan dengan mata pelajaran bahasa Inggris yang biasanya terdapat sebuah materi mengenai personal letter.

—————————-

Surabaya, 9th Sept 2020

Dear Farel

Hello Farel! How are you?  Hope you are doing fine. Anyway, we haven’t seen each other in two months and see what month it is? Yes September. So, let’s talk about what’s happening in September!

I thought you might forget your birthday date. Look above my letter, what date is it now? Yes, 9th September, it means that today is your birthday. Happy birtday Farrel, welcome to the age of 21. Wish you all the best. To be a good man, a good son, a good friend, a good servant, a good brother, a good uncle for the twinny Lili and Lulu.

I hope we can meet as soon as possible and say “let’s get it” together! Thanks for reading my letter.

Your beloved friend,

Natasyanania

——————————————————–

Surat Pribadi Bahasa Inggris Versi Bahasa Indonesia

——————————————————–

Surabaya, 9 September 2020

Farel tersayang

Halo Farel! Apa kabar?  Semoga kamu baik-baik saja. Ngomong-ngomong kita belum ketemu selama dua bulan ya dan lihat sekarang bulan apa? Ya, September. Jadi ayo kita membicarakan tentang apa yang terjadi di September.

Aku mengira kamu lupa dengan hari ulang tahunmu. Coba lihat bagian atas suratku, tanggal berapakah sekarang? Ya, 9 September 2020, itu artinya hari ini adalah hari ulang tahunmu. Selamat ulang tahun, Farel, selamat datang di usia 21. Berharap yang baik-baik untuk kamu. Semoga menjadi lelaki yang baik, anak yang baik, hamba yang baik, kakak yang baik, dan paman yang baik juga untuk si kembar Lili dan Lulu.

Aku berharap kita dapat bertemu sesegera mungkin dan berkata “Ayoo segerakan bersama!” Terima kasih sudah membaca suratku.

Temanmu tercinta,

Natasyanania


#6. Contoh Surat Pribadi Singkat kepada Teman Lama

Halo [Nama Teman],

Lama tak bersua! Bagaimana kabar anda? Saya merindukan kenangan-kenangan kita dulu. Ayo, mari kita rencanakan pertemuan dan mengobrol sepuasnya. Kirim kabar segera ya!

Salam hangat,
[Nama Anda]

Baca juga :


#7. Contoh Surat Pribadi Ulang Tahun Sahabat

Hai [Nama Sahabat],

Selamat ulang tahun! Semoga tahun ini membawa banyak kebahagiaan dan pencapaian untuk anda. Terima kasih sudah selalu ada di setiap fase hidup saya. Mari merayakannya nanti malam!

Dengan cinta,
[Nama Anda]


#8. Contoh Surat Pribadi Singkat untuk Orang Tua

Ibu/Bapak yang saya sayangi,

Terima kasih atas cinta, dukungan, dan bimbingan anda selama ini. Saya merasa beruntung memiliki orang tua sepertinya. Semoga sehat selalu dan bahagia bersama keluarga.

Dengan kasih,
[Nama Anda]


#9. Contoh Surat Pribadi Singkat Permohonan Maaf

Hai [Nama],

Saya merasa sangat menyesal atas apa yang terjadi kemarin. Saya minta maaf atas tindakan dan kata-kata saya. Saya berharap kita bisa berbicara dan memperbaiki hubungan kita.

Sungguh minta maaf,
[Nama Anda]


#10. Contoh Surat Pribadi kepada Guru Singkat

Bu/Pak [Nama Guru],

Terima kasih atas pengajaran dan dukungan anda dalam belajar. Saya belajar banyak dari Anda dan sangat berterima kasih atas kesempatan ini. Semoga terus memberi inspirasi kepada murid-murid lain.

Salam hormat,
[Nama Anda]


#11. Contoh Surat Pribadi untuk Memotivasi Diri Sendiri

Hai [Nama Kamu],

Ingatlah, anda kuat dan mampu menghadapi tantangan ini. Percayalah pada diri sendiri dan tetap berfokus pada tujuan anda. Jangan pernah menyerah!

Salam semangat,
[Nama Anda]


#12. Contoh Surat Pribadi untuk Pasangan

Sayang [Nama Pasangan],

Saya merasa beruntung memiliki anda di samping saya. Terima kasih atas cinta, dukungan, dan momen indah yang kita bagikan. Saya sangat mencintai anda dan tidak sabar untuk membangun masa depan bersama anda.

Cinta selalu,
[Nama Anda]


#13. Contoh Surat Pribadi Mengungkapkan Rasa Syukur

Halo [Nama Teman],

Saya ingin mengungkapkan rasa syukur saya atas persahabatan kita. Terima kasih sudah selalu mendukung saya dan berbagi suka duka. Anda adalah anugerah dalam hidup saya.

Salam penuh syukur,
[Nama Anda]


#14. Contoh Surat Pribadi untuk Pengunduran Diri dari Pekerjaan

Halo [Nama Atasan],

Saya ingin memberitahu bahwa saya telah memutuskan untuk mengundurkan diri dari posisi saya di perusahaan ini. Saya sangat menghargai peluang yang diberikan dan berharap ini adalah langkah yang tepat bagi saya.

Terima kasih,
[Nama Anda]


#15. Contoh Surat Pribadi Singkat kepada Tokoh Inspiratif

Halo [Nama Tokoh],

Saya ingin berterima kasih atas pengaruh positif yang Anda berikan dalam hidup saya. Anda adalah inspirasi bagi banyak orang, termasuk saya. Terima kasih telah mendorong kami untuk berusaha lebih keras.

Salam hormat,
[Nama Anda]


#16. Contoh Surat Pribadi Singkat untuk Mengucapkan Selamat

Hai [Nama],

Selamat atas pencapaian anda! Saya sangat bangga melihat betapa keras anda bekerja untuk meraihnya. Semoga pencapaian ini hanya menjadi awal dari hal-hal hebat yang akan datang.

Semangat terus,
[Nama Anda]

Baca juga :


Semoga contoh-contoh surat pribadi mulai dari untuk ibu, sahabat, guru, bahasa inggris, dll di atas bermanfaat ya.


Silakan sampaikan pendapat Anda melalui kolom komentar di bawah ini.

Leave a Comment